UKM TARI KIRANA BHASKARA UAD MEMPEROLEH JUARA 1 LOMBA TARI KREASI DI POSSE UMRI 2023 TINGKAT PERGURUAN TINGGI SE-INDONESIA DAN INTERNASIONAL
Pada bulan November ini, UKM Tari Kirana Bhaskara telah berhasil menorehkan banyak prestasi. Pada hari Jumat, tanggal 3 November 2023, UKM Tari Kirana Bhaskara Universitas Ahmad Dahlan berhasil memperoleh juara 1 dalam lomba tari kreasi di Posse UMRI 2023 tingkat perguruan tinggi se-Indonesia dan internasional.
Dibalik kemenangan ini tentunya ada proses yang melelahkan dihadapi UKM Tari Kirana Bhaskara seperti yang telah dijelaskan oleh Sabrina Amelia Rizky selaku ketua UKM Tari, “kami membutuhkan kurang lebih 3 mingguan untuk berlatih tarian baru yang di mana kita belum pernah membuat tarian ini dengan lagu melayu, namun dengan waktu yang singkat saya percaya bahwa penari bisa memberikan yang terbaik untuk ukm tari dan kampus tercinta.”
Tak hanya itu, dalam wawancaranya, Sabrina menyampaikan beberapa kendala yang pernah mereka hadapi seperti lokasi yang mendukung untuk membuat video penampilan tari mereka. Hiingga akhirnya mereka memutuskan menyewa studio untuk mendukung penampilan mereka.
Sabrina juga menyampaikan perasaan serta harapannya, “perasaan kita semua sih ga berekspektasi karena kami lihat dari perguruan tinggi lainnya pun bisa dikatakan lebih prepare daripada kita, jadi kami cukup untuk memaksimalkan kemampuan yang ada dan hasilnya ternyata cukup membanggakan, dan untuk pencapaian saat ini kami belum bisa berpuas hati. Harapan kami karena masih banyak kesempatan dan juga kami bisa memiliki persiapan yang lebih maksimal sehingga kami bisa terus lebih berprestasi. Dengan adanya perlombaan ini semoga bisa memacu semangat untuk para mahasiswa UAD yang memiliki minat di bidang seni tari.”
#WEDANCEWELOVEWEDO