UAD Resmi Luncurkan Portal Karir, Dukung Mahasiswa dan Alumni Raih Karir Impian
Yogyakarta – Universitas Ahmad Dahlan (UAD) resmi meluncurkan Portal Karir yang berkolaborasi dengan KINOBI Indonesia pada 21 September 2024. Portal Karir ini dihadirkan sebagai platform inovatif yang menyediakan ribuan lowongan pekerjaan bagi mahasiswa dan alumni UAD, guna mempersiapkan mereka dalam meraih karir yang diimpikan setelah lulus.
KINOBI Indonesia, perusahaan SaaS penyedia Career Management Platform, bekerja sama dengan UAD untuk mendukung universitas mencapai target akreditasi dan Indikator Kinerja Utama (IKU). Kehadiran portal ini juga menjadi bentuk dukungan nyata UAD bagi mahasiswanya agar dapat segera memperoleh pekerjaan setelah lulus, seiring dengan materi persiapan dunia kerja yang diberikan melalui program Career Camp.
Portal Karir UAD diluncurkan oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Dr. Gatot Sugiharto, S.H., M.H., bersama dengan Kepala Biro Kemahasiswaan dan Alumni, Choirul Fajri, S.I.Kom., M.A., Kepala Pusat Pengembangan Karir, Apt. Hendy Ristiono, MPH., dan Dila Paramita selaku Customer Success Associate dari KINOBI.
Dalam sambutannya, Apt. Hendy Ristiono, MPH., menyampaikan harapannya terkait portal ini. “Semoga dengan adanya Portal Karir UAD ini, semakin banyak mahasiswa dan alumni yang terbantu dalam menemukan pekerjaan yang sesuai dengan kemampuan dan minat mereka,” ungkapnya.
Portal ini tidak hanya mempermudah akses mahasiswa dan alumni terhadap berbagai peluang karir, namun juga menjadi bagian dari fasilitas terbaik yang diberikan UAD untuk mendukung kesuksesan mereka di dunia kerja.
Dengan diluncurkannya Portal Karir ini, UAD menunjukkan komitmennya dalam memberikan dukungan menyeluruh, dari materi persiapan hingga akses langsung ke berbagai lowongan pekerjaan yang tersedia.