UAD Gelar Talent Mapping Guna Memahami Bakat Mahasiswa Baru Penerima Beasiswa
Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menyelenggarakan talent mapping untuk mengetahui bakat Mahasiswa Baru (Maba) penerima beasiswa. Acara ini diselenggarakan secara tatap muka, tepatnya berlangsung di Lantai 3 Gedung Utama Kampus 4 UAD. Acara ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 7 September 2024. Acara dihadiri oleh kurang lebih 200 Maba penerima beasiswa di antaranya adalah Beasiswa KIP-Kuliah, Beasiswa Prestasi, Beasiswa Talenta Unggul, dan Beasiswa Akademik Tahun 2024.
Pelaksanaan talent mapping berlangsung dengan lancar. Maba penerima beasiswa terbagi menjadi beberapa kelompok dengan masing-masing kelompok terdapat 1 mentor yang tugasnya membimbing dan mengarahkan Maba penerima beasiswa untuk aktif di dunia perkuliahan dan memenuhi capaian untuk monitoring dan evaluasi (monev). Sebelum dimulai sesi talent mapping, Maba penerima beasiswa diberikan motivasi oleh mentornya.
Salah satu peserta talent mapping yaitu Rinaldi Muhammad Fauzi dari Program Studi (Prodi) Kesehatan Masyarakat (Kesmas) menyampaikan kesannya “Kesan saya yang pertama sangat bersyukur bisa mendapatkan mentoring sehingga tahu bagaimana caranya menjadi mahasiswa berprestasi di UAD. Kedua saya merasa sangat bangga karena bisa mendapatkan mentoring dari kakak-kakak tingkat sehingga saya menjadi tahu dan faham dalam membuat map prestasi saya ke depannya”.
Acara talent mapping yang diselenggarakan oleh Bimawa UAD ini harapannya bisa menjadi langkah awal dalam mendampingi Maba penerima beasiswa untuk mengenal lebih jauh UAD. Selain itu, harapannya mereka dapat mengikuti rekam jejak prestasi yang telah dibangun oleh kakak tingkatnya. (nonacarolina)