Sosialisasi Kompetisi NUDC dan KDMI Dorong Debat Berkualitas dari Tingkat Kampus hingga Nasional
Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menggelar acara sosialisasi untuk dua kompetisi mahasiswa bergengsi, yaitu National University Debating Championship (NUDC) dan Kelompok Diskusi Mahasiswa Inovatif (KDMI) pada Jumat (12/01/2024) melalui zoom dan youtube Bimawa UAD . Acara ini bertujuan untuk memberikan gambaran menyeluruh tentang persiapan, mekanisme, dan manfaat bergabung dalam kedua kompetisi tersebut.
Dalam sambutannya, Dr. Gatot,S.H.,M.H, menjelaskan bahwa UAD pernah berjaya dibidang debat dan banyak teman-teman yang menorehkan prestasi dibidang ini tahun ke tahun. Maka, hari ini UAD perlu menggiatkan kembali semangat kompetisi yang diselenggarakan oleh kementerian pendidikan, kebudayaan, riset, dan teknologi (Kemendikbudristek). Dengan adanya sosialisasi ini, besar harapannya untuk nanti setiap program studi (Prodi) dapat meneruskan sosialiasi ini dalam skala yang lebih besar di universitas dan mengajak mahasiswa.
“Kami berharap sosialisasi ini awal untuk kita nanti mensosialisasikan secara lebih besar dan menyeluruh sehingga keikutsertaan mahasiswa untuk bisa lolos ke nasional ini betul-betul bisa mengharapkan prestasi yg bagus” Tuturnya.
Adapun tujuan dari adanya sosialisasi ini yang dijelaskan oleh Nur Rifai Ahksan S.Pd,M.Ed antara lain : meningkatkan daya saing mahasiswa dan lulusan perguruan tinggi melalui debat ilmiah, dapat meningkatkan kemampuan bahasa inggris lisan, dan menciptakan kompetisi yang sehat antar mahasiswa, meningkatkan kemampuan mahasiswa untuk berfikir kritis dan analitis sehingga mahasiswa mampu bersaing ditingkat nasional maupun internasional, mengembangkan kemampuan mahasiswa dalam menyampaikan pendapat secara logis dan sistematis, terakhir memperkuat karakter mahasiswa melalui pemahaman akan permasalahan nasional dan internasioanl beserta alternatif pemecahannya melalui kompetisi debat.
“untuk pemberitahuan, tuan rumah tahun 2024 nanti untuk KDMI itu di Srabaya dan NUDC itu di Tangerang” Jelasnya,
Dalam pedoman tahun 2023 yang dicontohkan rifai, sistem yang digunakan dalam KDMI adalah sistem British Parliamentary (BP). Dimana sistem ini adalah sistem yang digunakan dalam world University Debating Championship (WUDC) atau lomba debat antar perguruan tinggi tingkat dunia. Rifai mengatakan bahwa jumlah pendebat terdiri atas dua pendebat satu babak debat, terdapat empat tim yang berdebat dalam satu ruangan. Keempat tim tersebut mendapatkan posisi sebagai pemerintah pembuka, oposisi pembuka, pemerintah penutup dan oposisi tertutup.
“yang kedua ada mosi dan tabulasi, dimana setiap tim mempunyai masa penyiapan kasus selama 15 menit untuk mosi, sedangkan tabulasi dengan sistem BP dilakukan secara terbuka dan daring” tuturnya
Adapun pesan yang disampaikan oleh Patria Handung S.Pd,M.A menekankan bahwa harapannya terhadap semua dosen dari setiap prodi untuk menguatkan kerja sama dalam meningkatkan minat mahasiswa untuk mendaftar. Karena sebelum-sebelumnya, UAD selalu menorehkan prestasinya paling tidak mendapat peringkat 4.
“untuk kriteria nya memang diutamakan bisa bahasa inggris dan critical thinking, tetapi jika belum memenuhi itu salah satunya tidak apa-apa. Kita tidak boleh lupa tetap harus mengutamakan pola pikir , logika, penalaran dan berfikir kritis. Ketika nanti bhs inggris yang kurang, bahkan nanti akan ada pelatihan-pelatihan yang mendukung” tambahnya,