Semangat dan Kerja Keras, Mahasiswa UAD Raih Medali Emas dan Best Player Senior Putri
Dalam rangka memajukan olahraga Taekwondo di Indonesia, Kejuaraan Nasional wilayah 3 Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Open Piala Gubernur 2023, sukses digelar di Gelanggang Olahraga Among Rogo atau Among Raga, Yogyakarta. Acara ini berlangsung dua hari dari 24 Juli hingga 26 Juli 2023 yang diselenggarakan langsung oleh Pengurus Besar Taekwondo Indonesia (PBTI).
Dinda Florensia, salah satu mahasiswa baru angkatan 2023 Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil meraih medali emas dan Best Player Senior Putri pada acara tersebut sebagai perwakilan peserta berbakat dari salah satu perguruan tinggi di Jawa
“Senang sekali rasanya mendapat hasil yang diharapkan, dengan berbagai kesiapan saya dalam mengikuti seleksi ini,” jelasnya
Dirinya mengatakan, acara ini digelar sebagai ajang evaluasi untuk persiapan Pra-Pekan Olahraga Nasional (PON) 2023. Kompetisi ini bertujuan untuk mendorong partisipasi aktif mahasiswa dalam mengembangkan potensi dan keterampilan di bidang Olahraga yaitu taekwondo.
“Berbagai persiapan dan latihan saya ikuti untuk memaksimalkan pertandingan kemarin, mulai dari latihan rutin hingga 3 kali dalam sehari, mulai dari pagi dan sore, dan siang dengan latihan mandiri.” Katanya,
Dinda juga mengatakan pertandingan ini tentu masih banyak evaluasi dan latihan untuk pertandingan selanjutnya supaya lebih semangat dan sukses lagi. Dirinya juga berharap prestasinya tidak berhenti sampai disini, bahkan dia berharap kedepannya dapat terus menyumbangkan medali emas untuk UAD dan dapat lolos babak kualifikasi PON 2023.
Reporter: Dina Haqi Kuswinda
Editor: Ummu Fitrotin