Prestasi Membanggakan UKM Tari Kirana Bhaskara Menyabet Juara Harapan 1 Pada Unsika National Art and Culture Competition
Unsika National Art and Culture Competition merupakan sebuah ajang perlombaan dalam rangka memperingati Dies Natalis Universitas Singaperbangsa Karawang ke-9 sekaligus memperingati Hari Sumpah Pemuda yang diselenggarakan oleh Paguyuban Rakyat Seni UNSIKA (Parasika) dengan berbagai macam perlombaan; lomba paduan suara, vokal grup, vokal solo, dan tari kreasi tingkat nasional yang mampu mengembangkan bakat dan minat mahasiswa di bidang seni dan budaya. Perlombaan berlangsung di Gedung Aula Universitas Singaperbangsa Karawang (UNSIKA), tanggal 01 November 2023 dan mengusung tema “Footsteps of Tradition: A Mosaic of Sound and Movement”.
Tim dari UKM Tari Kirana Bhaskara Universitas Ahmad Dahlan adalah salah satu kompetitor yang ikut serta dalam perlombaan tersebut, mereka terdiri dari 6 orang anggota tim yang di antaranya adalah Ryan Daliwa Sukmana mahasiswa jurusan Teknik Informatika, Andino Ragil Setianto seorang mahasiswa jurusan Ilmu Komunikasi, Richinda Istri Cahyani mahasiswa jurusan PGSD, Aurelia Cindy Pramita Kurniawati salah satu mahasiswa jurusan Pendidikan Matematika, Fiarriescha Marra Ardhiana salah seorang mahasiswa jurusan Farmasi, dan Retno Dwi Julianta yang merupakan mahasiswa jurusan Psikologi. Perlombaan yang mereka ikuti adalah Tari Kreasi.
Di balik kesuksesan Tim UKM Tari Kirana Bhaskara dalam menjadi Juara Harapan 1 dalam ajang perlombaan UNSIKA National Art and Culture Competition ini, Sabrina, mengungkapkan lika-liku persiapan mereka dalam mengikuti perlombaan ini. Namun, berkat kegigihan dan semangat mereka untuk ikut serta perlombaan tingkat nasional, mereka mampu mengatasi hal tersebut dan mengukir prestasi dengan menyabet Juara Harapan 1.
Sabrina berkata, “Dengan adanya lomba tingkat nasional ini, kami harap minat dari mahasiswa UAD yang tertarik dengan seni tari dapat disalurkan dan dikembangkan melalui UKM Tari sebagai fasilitator minat dan bakat di UAD.”