Ngobrol Asik Podcast Hai Dahlan Muda Sapa Calon Mahasiswa
Sabtu, (30/07/2022) Universitas Ahmad (UAD) gelar podcast nasional Hai Dahlan Muda masih dengan tajuk seperti sebelumnya yaitu “Ngobrolin Fakultas”. Adanya podcast kali ini dalam rangka mempromosikan UAD ke pelajar se-Indonesia serta agar calon mahasiswa mengetahui lebih dalam terkait pendaftaran dan syarat-syarat mendaftar UAD.
Pada episode kali ini seperti biasa dimoderatori oleh Empat Sekawan yaitu Zulfikar Raditama, Arista Ratna Utami, Syafira Annadzirin dan Khairil Akbar, serta kali ini turut mengundang Prof. Dr. apt. Dyah Aryani Perwitasari, M.Si., Ph.D. Dekan Senior Fakultas Farmasi UAD dan Alvina Mariska mahasiswa farmasi UAD.
Dyah Aryani menjelaskan bahwasannya Fakultas Farmasi sudah berdiri sejak tahun 1996 dimana dulunya terletak di kampus 1 namun tahun 2000 pindah lokasi di kampus 3. “Senang sekali bisa kuliah di farmasi UAD karna selain fasilitasnya yang sangat memadai, para dosen pun mengajar dengan hati dan penjelasannya mudah dipahami. Dosennya ramah-ramah sehingga mahasiswa pun belajar dengan aman dan nyaman”, tutur Alvina Mariska.
“Kami disediakan fasilitas berupa ruang laboratorium yang isinya sangat lengkap sehingga kami dapat dengan mudah belajar serta melakukan praktikum atas dasar teori yang sudah kami pelajari”, sambungnya.
“Selain S1 dan S2, Farmasi UAD juga sudah ada S3 nya. Itulah yang menjadi poin menarik di prodi Farmasi UAD”, ungkap Dyah Aryani. “Di Fakultas Farmasi terdapat banyak organisasi diantaranya Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM), Lembaga Semi Otonom, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah, Musik Farmasi, Bulu Tangkis, dan lain sebagainya dimana organisasi-organisasi tersebut sangat membantu mahasiswa dalam meningkatkan pengalaman terutama public speaking dan melatih jiwa kepemimpinan serta lain sebagainya seperti menambah relasi di mana-mana”, jelas Alvina Mariska. (Mawar Ledya Serli)