Closing Ceremony P2K 2024 UAD : Kolaborasi Dahlan Muda Melawan Semesta
Yogyakarta – Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menggelar acara Closing Ceremony sebagai penutup dari rangkaian kegiatan Program Pengenalan Kampus bagi mahasiswa baru pada Selasa 17 September 2024. Kemeriahan acara terlihat sejak awal dengan berbagai penampilan seni yang dibawakan oleh para mahasiswa UAD. Mulai dari penampilan musik dari mahasiswa yang menjadi pembuka acara serta memberikan semangat dan energi positif kepada para mahasiswa baru. Selain itu, suasana keagamaan turut mewarnai acara dengan pembacaan doa dari Surah Al-A’raf ayat 57 oleh salah satu perwakilan mahasiswa Pascasarjana UAD.
Tak hanya penampilan seni, parade organisasi mahasiswa (Ormawa) juga ikut serta memeriahkan acara Closing Ceremony ini. Parade ini menampilkan berbagai macam organisasi mahasiswa yang ada di UAD, mulai dari organisasi akademik hingga non-akademik. Kemudian terdapat juga penampilan dance, tari tradisional, hingga paduan suara dari perwakilan Unit Kegiatan mahasiswa (UKM) yang juga memberikan kesan mendalam dan menambah warna dalam Closing Ceremony ini.
Salah satu momen yang paling ditunggu adalah Talkshow yang diisi oleh perwakilan Organisasi Mahasiswa (Ormawa) tingkat universitas mulai dari Presiden Mahasiswa, Ketua Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM), dan ketua Mahkamah Konstitusi Mahasiswa Universitas (MKMU). Dalam Talkshow ini presiden Mahasiswa UAD menyampaikan pesan inspiratif kepada seluruh peserta. Ia berkata, “Beri aku satu Dahlan Muda atau Walidah Muda, maka aku akan terangkan pikiran para penerus bangsa Indonesia.” Pesan ini menyentuh dan menggugah semangat para mahasiswa baru untuk menjadi generasi penerus yang berprestasi dan berkontribusi bagi bangsa.
Acara Closing Ceremony ini menjadi semakin meriah ketika band For Revenge, yang menjadi bintang tamu spesial untuk tampil di atas panggung dan menjadi penampilan band penutup yang sangat berkesan bagi para mahasiswa baru. Para siswa tidak hanya menikmati penampilan mereka, tetapi juga ikut bernyanyi dan menikmati penampilan dari For Revenge ini.
Closing Ceremony Program pengenalan kampus (P2K) 2024 ini tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga sarana untuk mempererat kebersamaan dan memperkenalkan mahasiswa baru kepada kehidupan kampus yang dinamis di Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Dengan tema “Kolaborasi Dahlan Muda Melawan Semesta,” diharapkan para mahasiswa baru dapat menjadi generasi penerus yang siap menghadapi tantangan masa depan dengan semangat kolaborasi dan kebersamaan.