Usai Raih Juara 3 Invitasi Piala Rektor UMS, UKM Bola Basket UAD dan BIMAWA UAD Lakukan Audiensi
Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Bola Basket Universitas Ahmad Dahlan (UAD) lakukan audiensi dengan Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa) UAD pada Kamis, 30 Mei 2024 di Ruang Bimawa lantai 9 Gedung Utama Kampus 4 UAD. Audiensi ini dilakukan setelah UKM Bola Basket UAD berhasil meraih Juara 3 Invitasi Piala Rektor Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS). Prestasi ini merupakan prestasi yang membanggakan dan pertama kali diraih oleh UKM Bola Basket UAD yang telah berdiri sejak 21 tahun lalu tepatnya pada tahun 2003.
Audiensi dilakukan untuk mempererat silaturahmi antara UKM Bola Basket UAD dan Bimawa UAD sekaligus menjadi motivasi untuk UKM Bola Basket UAD agar mempertahankan prestasinya. Salah satu anggota UKM Bola Basket UAD dari Program Studi (Prodi) Sastra Inggris (Sasing) angkatan 2019 yaitu Muhammad Farrel Adrian Haq, dalam audiensi menyebutkan harapannya “Harapan kami beasiswa di UKM Bola Basket UAD bisa disupport secara penuh agar regenerasi ke depan untuk mahasiswa baru bisa menjadi lebih baik”.
Coach Gogor Gubah Nugroho., selaku pelatih UKM Bola Basket UAD yang baru juga mengatakan, “Sebagai seorang muslim kita tetap mengedepankan nilai Islam, harus berdo’a di tengah lapangan dengan merapatkan kaki dan mengadahkan tangan. Dalam permainan bola basket diibaratkan sebagai mobil 4 roda, membutuhkan pemain, pelatih, kepengurusan, dan dana. Pada 4 hal ini harus berjalan bersama, paralel, dan jalan semua”. Coach Gogor juga menjelaskan kendala UKM Bola Basket UAD saat ini adalah akan kehilangan 6 pemain dan perlu diregenerasi lagi untuk mencari pemain baru yang kompeten.
Bapak Muhammad Ali Fikri, S.E., M.Sc., selaku Pembina UKM Bola Basket UAD dalam audiensi tersebut menjelaskan “Fasilitas yang diberikan UAD sangat memuaskan meskipun UAD tidak memiliki lapangan tetapi UAD tetap memfasilitasi untuk sparing dan sebagainya”.
Bapak Danang Sukantar, M.Pd., selaku Kepala Bidang (Kabid) Pembinaan Organisasi Kemahasiswaan dan Prestasi Mahasiswa (Pokpresma) Bimawa UAD menjelaskan “Kuota yang akan diusahakan sekitar 5-6 orang kemudian komunikasi dengan Biro Akademik dan Admisi (BAA) UAD setelah itu akan dibina dengan Bimawa UAD”. Kepala Kabid Pokpresma Bimawa UAD tersebut berharap tidak merebut kuota dari Badan Pengurus Harian (BPH) dan rektorat. Beliau juga menyampaikan bahwa Prodi yang akan menerima beasiswa juga akan dicampur tidak bisa sama rata.
Dengan dilakukannya audiensi ini harapannya UKM Bola Basket UAD bisa tetap berjaya dan terus menyumbangkan prestasi yang membanggakan untuk UAD. Selain itu dengan adanya audiensi ini akan menyatukan dan meluruskan pemikiran serta tujuan antara UKM Bola Basket UAD dan Bimawa UAD. (nonacarolina)