Danang: Ortom Didorong Beraktivitas Skala Nasional dan Internasional
(25/01) Hari kedua Rapat Kerja (Raker) Bidang Kemahasiswaan yang diselenggarakan oleh Bidang Pembinaan Organisasi Kemahasiswaan dan Prestasi Mahasiswa (POKPRESMA) Biro Kemahasiswaan dan Alumni (BIMAWA) Universitas Ahmad Dahlan (UAD), di Hotel Tjokro Style Yogyakarta. Dengan mengundang Pembina PKM Center dan Pembina Organisasi Otonom (Ortom) di lingkungan UAD.
Kegiatan tersebut diselenggarakan sebagai usaha untuk menyatukan dan memperkuat hubungan serta menyiapkan pola pembinaan kemahasiswaan di lingkungan UAD yang berkesinambungan dan prestatif.
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Gatot Sugiharto, S.H., M.H yang turut hadir mengungkapkan bahwa dari 20 kompetisi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) UAD bisa mengambil peran pada 18 kompetisi.
“Perlu sinergi bersama untuk mengoptimalkannya,” ungkapnya saat membuka acara.
Acara dilanjutkan dengan sesi diskusi yang menghasilkan beberapa alternatif solusi, untuk mempersiapkan lebih awal mahasiswa UAD dalam mengikuti kompetisi-kompetisi Kemendikbudristek .
“Ortom didorong memiliki aktivitas nasional bahkan internasional,” ungkap Danang Sukantar saat membacakan Arahan Rektor.
Kegiatan ini ditutup oleh Choirul Fajri,S.I.Kom., M.A. selaku Kepala BIMAWA.
“Kami juga sama-sama berharap mahasiswa yang leading sebagai icon prestatif adalah kader-kader terbaik Muhammadiyah,” ungkap Fajri mengakhiri acara.
Reporter: Ummu Fitrotin
Editor: Annisa