Bersama PKM Center UAD, BIMAWA Gelar Pelatihan Sertifikasi Halal dan P-IRT
Biro Kemahasiswaan dan Alumni Universitas Ahmad Dahlan (BIMAWA UAD) bekerja sama dengan PKM Center UAD mengadakan Pelatihan Sertifikasi Halal dan P-IRT. Pelatihan tersebut dilaksanakan pada 21 Agustus 2022 mulai dari pukul 07.30 WIB sampai dengan pukul 11.30 WIB. Kegiatan ini diadakan bertujuan untuk mendampingi mahasiswa tim-tim pendanaan P2MW UAD dan menstimulus mahasiswa UAD untuk kemudian melakukan pembibitan calon-calon wirausahawan muda.
Dilaksanakan secara blended dengan luring di Kampus 4 Gedung Utama Lantai 3 ruang 13 dan Lantai 3 ruang 14 serta melalui zoom dan disiarkan Live Streaming melalui kanal Youtube BIMAWA UAD. Pelatihan kali ini menghadirkan dua orang narasumber yaitu Nur Herwiyanti selaku owner Marchingpose dan Jumputagemen Yogyakarta serta Edy Santoso, SSN selaku Konsultan Plut Sleman UKM Siji. Kedua pembicara menyampaikan materi seputar pengelolaan bisnis dan praktiknya.
Nur Herwiyanti selaku pemateri memaparkan materi pelatihan OSS (Online Single Submission) yang merupakan sistem perizinan berusaha terintegrasi secara elektronik yang dikelola oleh lembaga OSS (Kementerian Investasi/BKPM).
PKM Center selaku panitia berharap dengan pelatihan ini mahasiswa akan mengerti bagaimana proses sertifikasi sehingga dapat dipraktikkan nantinya di dunia kerja agar menarik kepercayaan masyarakat sekitar.
Penulis: Mawar Ledya Serli
Editor: Ummu Fitrotin Nursholihah